Tuesday, January 22, 2013

Chef and Their TV Program

Kalau dihitung-hitung televisi nasional yang bisa saya nikmati di rumah setiap hari kurang lebih ada 10 channel. Dari 10 channel itu yang sering saya "pantengin" acara masak-masaknya baru dua, yaitu Trans dan Trans 7. Untuk televisi lainnya belum sempat memperhatikan dengan seksama. Nah, dari dua stasiun televisi ini, acara masak-memasak yang saya hafal ada beberapa, satu demi satu akan dijelaskan di bawah yaa..

Ala Chef
Tayang: Sabtu & Minggu sekitar pukul 9.45 di Trans TV
Acara memasak yang sudah lumayan lama tayang di trans ini dibawakan oleh Farah Quinn, seorang chef perempuan yang menurut saya cukup berpengaruh dalam perubahan paradigma acara memasak di televisi. Penampilan Farah tidak bisa dibilang biasa-biasa saja. Dengan kelebihannya, Farah mampu mencitrakan bahwa perempuan cantik dan terawat sangat bisa berkreasi di dapur. Dalam membawakan acaranya, Farah selalu berbusana dan menggunakan aksesoris yang menarik, tanpa celemek yang biasanya hampir selalu digunakan dalam acara masak-memasak. 
Setidaknya Farah mengubah pandangan saya bahwa acara masak selalu dibawakan oleh perempuan yang tampil sangat ibu-ibu, seperti di masa lalu. Bahkan, karena saking menariknya, para pria pun banyak yang bersemangat menonton acara memasak yang satu ini. Meskipun saya sebetulnya tidak yakin jika ditanya ulang, mereka bisa menjelaskan makanan apa yang tadi diolah Farah. (*peace ya untuk bagian yang satu ini!)
Setting acara ini biasanya dilakukan di luar ruangan (outdoor), dan didahului dengan acara jalan-jalan di suatu daerah untuk mengenali bahan-bahan makanan khas yang dapat ditemui di daerah tersebut. Farah juga biasanya berkomunikasi pada orang-orang yang ahli mengolah bahan makanan tersebut menjadi makanan tradisional yang khas. Setelah itu, Farah akan membagikan dan mempraktekkan resep yang biasanya merupakan kombinasi antara bahan-bahan tradisional dan modern (western). Dalam demo memasaknya, Farah biasanya menggunakan alat-alat yang dapat membuat proses memasak menjadi jauh lebih mudah. 

Cooking in Paradise
Tayang: Kamis dan Jumat sekitar pukul 15.00 di Trans 7
Seperti tajuk acaranya, acara memasak yang satu ini dilakukan di tempat-tempat yang indah atau tempat wisata. Host acara ini satu-satunya juri perempuan di acara Master Chef Indonesia, yakni Chef Marinka. Dalam acara Cooking in Paradise, Marinka sering memperkenalkan dirinya dengan nama Rinrin Marinka. Konon, speciality Marinka adalah di bidang dessert. Namun, ia pun piawai mengolah aneka hidangan utama atau cemilan. Rinrin melabeli dirinya sebagai seorang traveler. Oleh karena itu, setiap resep dan alat memasak yang dipergunakannya terkesan simple dan mudah diperoleh. Namun, tanpa mengurangi sisi menarik dari hidangan-hidangannya. 

Fish and Chef
Tayang: Senin-Rabu sekitar pukul 15.00, di Trans 7
Jika ingin tahu lebih jauh mengenai jenis-jenis ikan di Indonesia, berikut cara mengolahnya, acara memasak yang satu ini bisa menjadi referensi. Setting acara ini tidak jauh-jauh dari laut, sungai, danau, dan pasar ikan. Acara ini dipandu oleh dua orang chef yang membawakan tiap episode secara bergantian. Satu yang saya hafal namanya adalah Dina. 

Koki Pintar
Tayang: di Trans 7 
Kalau ingin melihat ABG-ABG perempuan memasak, ini acaranya. Biasanya host acara ini yang masih remaja, berguru kepada chef profesional sebelum membuat hidangan yang akan diperagakan resepnya. Namun, mereka juga kerap memperagakan resep secara mandiri tanpa bantuan profesional. Resep dan bahan makanan yang diolah biasanya tidak terlalu rumit, dan biasanya makanan-makanan yang disukai anak-anak dan remaja. Sayangnya, jika ditonton orang-orang seusia saya acara ini agak kurang enak didengar telinga, karena host-nya terlalu banyak berkata "Sobat". Harusnya sih kata ini tidak usah terlalu sering disebut.

Dapur Cobek
Tayang: Global Tv

acara yang lainnya harus saya inventarisir ulang dulu yaa.. (bersambung)